KELAS 5

  

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 3. Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan Manusia

Pembelajaran: 6

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat memresentasikan organ pernapasan manusia melalui poster yang pernah dibuat, serta menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan pembagian pecahan biasa dengan pecahan campuran dan sebaliknya.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita sudah kembali melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajarhari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Anak-anak kalian tahu tidak, hari ini Jumat, 11 September diperingati sebagai hari apa? Benar sekali, diperingati sebagai Hari Radio Nasional atau Hari RRI (Radio Republik Indonesia).

RRI didirikan beberapa bulan setelah Indonesia merdeka, RRI dulu menjadi sumber informasi perkembangan bangsa setelah Indonesia merdeka. Anak-anak pasti pernah ya, mendengar siaran radio?

Pada pertemuan sebelumnya kita sudah membuat poster tentang cara memelihara organ pernapasan. Kalian juga sudah mengamati poster yang dibuat, mewarnai poster yang sudah dibuat juga.

Tugas kalian sekarang coba dari poster tersebut kalian ceritakan isi dari poster tersebut dengan bahasa kalian sendiri seperti kalian sedang bercerita atau presentasi.

Sebagai contoh presentasi anak-anak boleh saksikan video berikut ya!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=aJaCn51MhHs

Kalian boleh minta bantuan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah untuk memvideokan/merekam dengan voice note hasil presentasi kalian. Setelah selesai kirim ya hasilnya ke Bapak/Ibu guru melalui WA ya!

Selamat mengerjakan anak-anak.

Wah Kalian semuanya keren-keren ya presentasi posternya. Selanjutnya kita akan melakukan pembagian pecahan biasa dengan campuran dan sebaliknya.

Untuk menyelesaikan pembagian pecahan biasa dengan pecahan campuran atau sebaliknya, ubahlah terlebih dahulu pecahan campuran menjadi pecahan biasa.

Untuk lebih jelasnya yuk kita lihat video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=kmPp6SJ7MN4

Bagaimana videonya mudah dipahami bukan?

Sekarang kita berlatih yuk!

Selamat mengerjakan anak-anak!

Sebelum kita akhiri pembelajaran ini ada tugas selanjutnya yang harus kalian lakukan, berhubung hari ini adalah hari RRI (Radio Republik Indonesia) tugas kalian adalah melakukan peran seolah-olah kalian adalah seorang penyiar radio cilik. Jadi kalian berakting layaknya seorang penyiar radio.

Kita tonton video berikut ini yuk!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=FvE8YcMnv5o

Kalian boleh mengambil salah satu tema misalnya tentang corona, kesehatan atau tentang kegiatan belajar dari rumah (BDR)

Selamat berkreasi ya anak-anak, kalian pasti bisa, yeay! Untuk tugas berperan menjadi penyiar radio dikumpulkan pada hari senin ya.

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini. Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, selamat libur akhir pekan!

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 3. Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan Manusia

Pembelajaran: 5

Tujuan Pembelajaran

Melalui teks peserta didik dapat menuliskan contoh interaksi sosial di lingkungan rumah, sekolah, dan masyarakat Menyanyikan lagu bertangga nada minor.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita sudah kembali melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajarhari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Anak-anak, bagaimana kabarnya hari ini? Mudah-mudahan selalu sehat dan tetap semangat ya. Banyak hal yang bisa kita lakukan bersama keluarga, ataupun teman di lingkungan rumah. Kegiatan-kegiatan yang menyenangkan dapat meningkatkan rasa persatuan dan kekeluargaan. Seperti misalnya dengan berolahraga ataupun bermain bersama.

Kalian tahu tidak, hari ini adalah “Hari Olahraga Nasional (HAORNAS)”. Nah, Anak-anak jangan lupa rutin berolah raga, ya! Agar tetap sehat. Jika kita sehat, kita bisa menjalankan aktivitas.

Pembelajaran lalu kita sudah belajar tentang interaksi sosial. Interaksi sangat dibutuhkan oleh kita karena untuk kehidupan bersama sebab individu tidak dapat hidup tanpa bantuan orang lain. Interaksi terjadi melalui cara saling menyapa, berbicara, bercerita, atau pun menggunakan bahasa-bahasa isyarat.

Interaksi sosial dapat terjadi di lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat. Ananda ingat, pada saat ini masih merebak wabah covid -19. Untuk memelihara kesehatan organ pernapasan, kita harus membatasi interaksi sosial secara langsung.

Tugas Ananda hari ini adalah tuliskan contoh interaksi di lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat! Dalam menyebutkan contoh interaksi di lingkungan masyarakat, kalian bisa menyebutkan contoh interaksi yang dilakukan pada masa covid -19. Tuliskan dalam bentuk tabel seperti pada contoh di bawah ini!

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. Pembelajaran selanjutnya, kita akan memraktikkan menyanyikan lagu bertangga nada minor. Untuk lebih memahami tentang tangga nada minor yuk, kita tonton video berikut ini!
Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=1Dy_bUEP2Tw

Bagaimana videonya menarik bukan? Coba kalian jawab pertanyaan berikut ini!

1. Apa yang kalian ketahui tentang tangga nada minor?

2.Tuliskan ciri-ciri tangga nada minor!

3. Sebutkan contoh lagu bertangga nada minor!

4. Jelaskan jenis-jenis tangga nada minor!

Setelah kalian menjawab pertanyaan di atas tugas kalian adalah, “Menyanyikan lagu bertangga nada minor”.

Ada berbagai macam tema lagu yang dapat dinyanyikan dengan tangga nada minor. Lebih bagus lagi jika kalian bisa menyanyikannya secara kompak bersama anggota keluarga di rumah.

Wah ... pasti seru ya! Jangan lupa ketika bernyanyi atur pernapasan, sehingga dapat memelihara organ pernapasan kita. Bila sudah selesai kemudian kirim video/voice note Ananda ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 3. Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan Manusia

Pembelajaran: 4

Tujuan Pembelajaran

Melalui teks peserta didik dapat menyajikan ringkasan teks penjelasan (eksplanasi) dari media cetak atau elektronik; Menuliskan contoh interaksi antar manusia.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita sudah kembali melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajarhari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Anak-anak apakah kalian masih ingat tentang teks eksplanasi? Ya benar ... teks eksplanasi adalah teks yang berisi penjelasan tentang berbagai peristiwa di lingkungan sekitar. Teks eksplanasi disebut juga dengan teks penjelasan. Umumnya teks eksplanasi berisi informasi yang sesuai fakta dan ilmiah. Teks eksplanasi dapat ditemukan di berbagai media baik media cetak maupun elektronik.

Sekarang coba kalian baca dan pahami contoh teks eksplanasi tentang memelihara organ pernapasan manusia yang berjudul “Pernapasan Dada dan Perut Memberikan Manfaat Berbeda Bagi Tubuh”

Pernapasan Dada dan Perut Memberikan Manfaat Berbeda Bagi Tubuh

Kebanyakan orang mungkin berpikir hanya ada satu cara untuk bernapas, yaitu proses menarik napas dan menghembuskan napas. Prinsip dasarnya memang begitu. Tetapi sebetulnya ada dua cara bernapas, yaitu pernapasan dada dan perut.

Bernapas otomatis kita lakukan setiap waktu. Tapi tanpa disadari, kita sering hanya menggunakan sepertiga bagian atas paru-paru kita untuk bernapas. Hal itu mungkin karena sedang stres, sering terburu-buru melakukan rutinitas harian, atau mengalami gangguan pernapasan. Cara bernapas seperti ini disebut pernapasan dada atau pernapasan dangkal.

Yang lebih ideal adalah pernapasan perut. Bernapas dengan cara ini lebih sehat. Apa alasannya? Pernapasan perut bisa membuka pembuluh-pembuluh darah di dalam paru-paru, sehingga lebih banyak oksigen masuk ke darah. Kondisi ini akan berdampak pada meningkatnya konsentrasi dan kapasitas mental kita. Organ-organ penting untuk pernapasan perut. Pada dasarnya, pernapasan dada dan perut menggunakan organ napas yang sama.

Menarik napas bisa dilakukan melalui hidung maupun mulut. Menarik napas yang lebih baik tentu lewat hidung. Apa alasannya? Lubang hidung memiliki bagian sistem pernapasan yang berfungsi menyaring, menghangatkan, dan melembabkan udara sebelum masuk ke paru-paru. Sementara mulut kita tidak bisa melakukan fungsi tersebut. Di bagian bawah dada dan di atas perut, ada otot besar bernama diagframa. Otot ini punya peran penting dalam proses pernapasan.(Sumber:https://lifestyle.kompas.com/read/2019/10/04/050500020/pernapasan-dada-dan-perut memberikan-manfaat-berbeda-bagi-tubuh.) Editor : Wisnubrata

Setelah kalian membaca dan pahami isi bacaan, Sekarang tugas kalian adalah :

Kalian dapat berdiskusi bersama Ayah/Bunda atau orang yang ada di rumah kalian untuk menentukan ide pokok dan membuat ringkasannya.

Tulis hasil belajar kalian pada buku kerja kalian. Jangan lupa tulis nama dan kelas pada buku kalian, kemudian minta bantuan orang tua atau orang yang mendampingi kalian untuk memfoto hasil tulisan kalian. Laporkan hasil pekerjaankaliandengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Setiap hari kita berinteraksi dengan lingkungan di sekitar kita. Misalnya bermain dengan teman di sekitar rumah atau bersantai dengan keluarga. Dalam berinteraksi tentunya kalian harus memperhatikan kesehatan organ pernapasan.

Pada masa pandemi covid-19 ini kalian harus memperhatikan protokol kesehatan, agar organ pernapasan kalian terpelihara dengan baik, sehingga tidak mudah terkena wabah penyakit pernapasan yang sangat berbahaya itu. Namun demikian, Interaksi sosial sangat dibutuhkan untuk kehidupan bersama sebab individu tidak dapat hidup tanpa individu lainnya.

Interaksi sosial disebut juga interaksi manusia dengan lingkungan sosial. Interaksi sosial adalah hubungan sosial yang menyangkut hubungan antar individu, individu dengan kelompok dan kelompok dengan kelompok.

Untuk lebih jelasnya yuk kita lihat video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=mZnS8cOuPBo

Bagaimana videonya sudah jelas bukan? Coba sekarang dari video tersebut kalian tuliskan contoh interaksi manusia di lingkungan sosial kalian lalu tuliskan ke dalam bentuk tabel!

Tulis hasil kerja kalian pada buku kerja kalian, lalu minta bantuan Ayah/Bunda untuk memftokan hasil pekerjaan kalian dan kirim hasilnya ke WA bapak/ibu guru ya!

Ucapkan Terima Kasih kepada Ayah/Bunda atau orang yang mendampingi kalian belajar di rumah. Jangan lupa berdoa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 3. Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan Manusia

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapatmenentukan hak, kewajiban dan tanggung jawab berkaitan dengan memelihara kesehatan organ pernapasan melalui permainan Teka-Teki Silang (TTS), serta menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perkalian pada pecahan desimal.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita sudah kembali melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajarhari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan TOLONG bila minta bantuan, ucapkan MAAF apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan TERIMA KASIH setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Ananda, kita sudah tahu bahwa tanggung jawab adalah sikap yang harus kita miliki. Tanggung jawab hendaknya kita lakukan dimana saja baik di sekolah rumah ataupun lingkungan masayarakat. Begitu pun dengan Hak dan Kewajiban apabila kita sudah melakukan mendapatkan dan melaksanakan berarti kita sudah tanggung jawab.

Contohnya seperti pada masa sekarang ini kita diberikan tanggung jawab untuk selalu menjaga kebersihan baik di rumah atau pun di luar rumah. Salah satunya dengan mematuhi prtokol kesehatan di masa pandemi covid -19 ini. Dengan begitu kita harus menjalankan kewajiban dengan cara menggunakan masker saat keluar rumah, rajin cuci tangan dan selalu makan makanan yang bergizi agar kita terhindar dari virus covid -19.

Semua itu merupakan salah satu contoh bahwa kita sudah memelihara kesehatan organ pernapasan kita. Apakah kalian sudah melaksanakan semua kewajiban tersebut? Jika sudah berarti kalian sudah melaksanakan tanggung jawab.

Sekarang kita bermain Teka –Teki Silang yuk!

TEKA-TEKI SILANG PPKN 

Kerjakan dengan teliti soal yang ada pada teka teki silang tersebut agar mendapat hasil yang memuaskan. Bila sudah selesai foto hasil belajar Ananda dan kirimkan ke WA bapak/ibu guru ya!

Pada pembelajaran yang lalu kita telah mempelajari tentang perkalian pecahan dengan persen. Sekarang kita akan mempelajari tentang perkalian pada pecahan desimal.

Perkalian pada pecahan desimal pada dasarnya sama dengan perkalian biasa. Namun, yang harus diperhatikan adalah cara meletakkan koma pada hasil perkalian tersebut. Untuk lebih jelasnya yuk kita lihat pada video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=vNgMBGpaj4Y

Bagaimana videonya mudah dipahami bukan? Sekarang kita latihan yuk! Kerjakan soal dibawah ini dengan benar!

Kalian boleh mengerjakan dengan cara seperti pada video atau dengan cara yang kalian tahu yang kalian anggap mudah. Minta bantuan Ayah/Bunda atau orang yang ada di rumah untuk mengoreksinya, kalian tetap kerjakan secara mandiri ya!

Jika sudah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 3. Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan Manusia

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapatmembuat model sederhana cara memelihara organ pernapasan manusia berupa poster, dan menyanyikan lagu bertangga nada mayor.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita sudah kembali melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajarhari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan TOLONG bila minta bantuan, ucapkan MAAF apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan TERIMA KASIH setelah mendapatkan bantuan!

Pada pertemuan sebelumnya kita telah belajar cara memelihara organ pernapasan.

Organ pernapasan harus kita jaga agar tidak terserang penyakit. Kita juga dapat mengajak orang lain untuk memelihara organ pernapasan. Salah satu caranya adalah melalui poster. Kita dapat membuat poster mengenai cara memelihara organ pernapasan. Dengan poster tersebut dapat membuat orang yang melihatnya memahami pentingnya memelihara organ pernapasan.

Untuk membuat poster sebelumnya kita siapkan terlebih dahulu Pensil, Pensil warna, dan kertas gambar. Selanjutnya kita tuliskan cara memelihara organ pernapasan. Kita juga dapat menambahkan gambar-gambar agar lebih menarik. Kita dapat membuatnya seperti contoh berikut!

 
Kalian bisa berdiskusi dengan ayah/bunda atau orang yang ada di rumah kalian untuk membuat posternya.

Bila sudah selesai, kirim foto selfi ananda dengan hasil posternya lalu kirim ke WA bapak/ibu guru ya! Mintalah bantuan ayah/bunda untuk memfotokannya!

Ayah/Bunda, biarkan Ananda berusaha sendiri dalam membuat tugasnya, orangtua hanya mendampingi.

Terima kasih, Ayah/Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. Pembelajaran selanjutnya, kita akan memraktikkan menyanyikan lagu bertangga nada mayor.

Untuk lebih memahami tentang tangga nada mayor yuk,mari kita simak video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=eVkK2T5ClLI

Bagaimana videonya menarik bukan? Coba kalian jawab pertanyaan berikut ini!

1. Apa yang kalian ketahui tentang tangga nada mayor?

2. Tuliskan ciri-ciri tangga nada mayor!

3. Sebutkan contoh lagu bertangga nada mayor!

Setelah kalian menjawab pertanyaan di atas, tugas kalian adalah, “Menyanyikan lagu bertangga nada mayor”. 

Ada berbagai macam tema lagu yang dapat dinyanyikan dengan tangga nada mayor. Lebih bagus lagi jika kalian bisa menyanyikannya dengan diiringi alat musik sederhana seperti pianika ataupun seruling. Atau kalian dapat memanfaatkan benda benda yang ada di rumah sebagai alat musik pengiring.

Wah ... pasti seru ya! Bila sudah selesai, kemudian kirim video/foto Ananda ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 2. Pentingnya Udara Bersih Bagi Pernapasan


Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat mengidentifikasi dampak dari pelaksanaan tanggung jawab masyarakat dalam bermusyawarah dan mempraktikkan bermacam-macam pola lantai bersama anggota keluarga.

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Pertemuan yang lalu kita telah mempelajari tentang dampak pelaksanaan tanggung jawab masyarakat, pada pembelajaran kali ini, kita akan mengkhususkan mempelajari hak, kewajiban dan tanggung jawab peserta musyawarah dan dampak yang ditimbulkan.

Untuk mengetahui lebih dalam tentang materi tersebut, simaklah video pada link di bawah ini!

Sumber: https://youtu.be/u-2g-BlVbDI

Sudah cukup jelaskan, videonya? Apakah Ananda sudah pernah bermusyawarah dengan anggota keluarga? Jika belum, ajaklah Ayah, Bunda bermusyawarah. Misalnya membahas kegiatan di hari libur pekan ini.

Tugas Ananda adalah menuliskan hak, kewajiban dan dampaknya!

Contoh:

1. Hak: mengemukakan pendapat.

2. Kewajiban: melaksanakan hasil keputusan musyawarah.

3. Dampak jika kewajiban dilaksanakan: tujuan / rencana akan tercapai.

4. Dampak jika kewajiban tidak dilaksanakan: tujuan tidak tercapai.

Tulis jawabanmu pada buku tugas, kemudian laporkan ke guru dalam bentuk foto, kirim ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ayah/Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Pembelajaran selanjutnya, kita akan mempraktikkan tentang pola lantai tari tradisional. Macam-macam pola lantai tari tradisional dapat dilihat pada link berikut ini!

Sumber: https://youtu.be/5f8-gGKSTZI

Menarik bukan materinya? Tugas Ananda adalah mempraktikkan pola lantai tradisional dengan anggota keluarga. Sebelum divideo/fotokan, musyawarahkan terlebih dahulu pola lantai yang akan diperagakan, agar hasilnya memuaskan.

Bila sudah selesai kemudian kirim video/foto Ananda ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 2. Pentingnya Udara Bersih Bagi Pernapasan

 

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyebutkan penyakit yang menyerang alat pernapasan manusia dan mengidentifikasi dampak dari pelaksanaan tanggung jawab masyarakat.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan TOLONG bila minta bantuan, ucapkan MAAF apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan TERIMA KASIH setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Minggu lalu kita telah mempelajari tentang faktor-faktor penyebab gangguan organ pernapasan. Salah satu faktor penyebabnya adalah karena adanya penyakit pada organ pernapasan. Apa saja penyakit yang menyerang organ pernapasan? Untuk lebih jelasnya, Ananda dapat mempelajarinya pada video berikut ini!

Sumber: https://youtu.be/2WBnzsnZBsI

Bagaimana videonya? Ternyata banyak penyakit yang mungkin menyerang organ pernapasan manusia, oleh karena itu kita harus selalu menjaga kesehatan dan makan makanan yang bergizi.

Tugas Ananda adalah sebagai berikut:

1. Sebutkan 5 penyakit yang menyerang organ pernapasan manusia!

2. Jelaskan gejala dan sebab timbulnya penyakit tersebut!

Kerjakan dengan teliti agar mendapat hasil yang memuaskan. Bila sudah selesai foto dan kirimkan tugas Ananda ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ayah/Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Pada kegiatan 1 kita telah mempelajari berbagai penyakit yang menyerang organ pernapasan manusia. Salah satu penyakit organ pernapasan yang marak saat ini adalah covid 19.

Pada masa pandemi ini, penyakit covid 19 bisa menyerang siapa saja, oleh karena itu kita diwajibkan memakai masker jika keluar rumah. Memakai masker merupakan salah satu kewajiban warga masyarakat untuk memutus mata rantai covid 19. Oleh karena itu mari kita menggunakan masker jika keluar rumah. “Maskermu melindungiku, dan maskerku melindungimu“. Apa sih kewajiban masyarakat yang lain? Yuk, kita pelajari bersama pada video di bawah ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=NAhIHKmJupU

Ternyata banyak juga ya kewajiban kita sebagai anggota masyarakat, tugas Ananda sekarang adalah menyebutkan kewajiban-kewajiban masyarakat dan menjelaskan dampak dari pelaksanaannya. Masukkan jawaban Ananda pada tabel di bawah ini, ya!

Bila sudah selesai kemudian kirimkan ke WA bapak/ibu guru ya! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 2. Pentingnya Udara Bersih Bagi Pernapasan

 Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat mengidentifikasi peristiwa-peristiwa pada masa pemerintahan Inggris dan Belanda, serta dapat menghitung perkalian pecahan biasa dan pecahan campuran dengan persen.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Bagaimana rasanya Ananda menghirup udara pagi hari? Udara pagi itu masih bersih, sehingga sangat baik untuk pernapasan. Oleh karena itu, Yuk, kita biasakan bangun pagi dan menghirup udara pagi, agar kita tetap sehat. Banyak faktor yang menyebabkan udara menjadi kotor.

Pada pertemuan minggu lalu kita telah mengetahui penyebab bangsa Eropa datang ke Indonesia, yang dikenal dengan semboyan 3G (Gold, Gospel, dan Glori).

Untuk mewujudkan semboyan tersebut, bangsa Eropa membentuk pemerintahan kolonial di Indonesia, tidak hanya urusan perdagangan. Pemerintahan kolonial yang mereka bentuk semata-mata hanya untuk melanggengkan dan memperluas kekuasaan mereka terhadap Bangsa Indonesia.

Usaha pemerintah kolonial selalu mendapat perlawanan dari rakyat Indonesia, sehingga peperangan tidak terelakkan. Tahukan kalian, bahwa peperangan ini juga dapat menyebabkan udara kotor, sehingga bisa mengganngu pernapasan. Namun demikian dalam sejarah perang itu suatu kondisi yang terpaksa harus terjadi, demi mempertahankan Tanah air tercinta Indonesia.

Agar lebih paham tentang peristiwa pada masa pemerintahan kolonial Belanda, simak vidio pada link di bawah ini!


Sumber: https://youtu.be/EjMHs3OCfjM

Bagaimana isi videonya? Semoga dengan menyimak video tersebut, menambah kecintaan kita kepada Bangsa Indonesia dan lebih menghargai jasa para pahlawan.

Tugas Ananda adalah mengidentifikasi peristiwa-peristiwa pada masa pemerintahan Inggris dan Belanda, dengan menjawab pertanyaan berikut ini!

Bila sudah selesai jangan lupa Ananda foto dan kirimkan ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ayah/Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Ananda, apakah kalian masih ingat tentang materi perkalian pecahan dengan desimal minggu lalu? Hari ini kita akan belajar tentang pecahan biasa, pecahan campuran dikalikan dengan pecahan bentuk persen.

Untuk lebih memahami cara menghitungnya, simak video berikut!


Sumber: https://youtu.be/VAqeOIlzFzk

Mudah bukan cara menghitungnya? Sekarang tugas Ananda adalah menghitung perkalian pecahan dengan persen. Boleh menggunakan cara seperti pada contoh video atau cara lain yang Ananda kuasai.

Kerjakan dengan teliti agar mendapat hasil yang memuaskan. Tulis dengan rapi dan jelas, kemudian foto dan kirim hasil pekerjaan kalian WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 2. Pentingnya Udara Bersih Bagi Pernafasan

 

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapatmembuat ringkasan dari teks eksplanasi, dan menuliskan hak, dan kewajibansebagai warga masyarakatdalam kehidupan sehari-hari.

Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat pagi Ayah/Bunda. Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Anak-anak hebat? Semoga semua dalam keadaan sehat dan tetap semangat belajar dari rumah setelah libur kemarin.

Pada pertemuan minggu lalu kita telah mengetahui makna tanggung jawab dan jenis-jenis tanggung jawab sebagai warga masyarakat.

Selain tanggung jawab, kita juga mempunyai hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat. Hak, Kewajiban, dan tanggung jawab merupakan tiga hal yang berbeda, tetapi saling berkaitan erat satu sama lain dan tidak bisa dipisahkan. Agar lebih paham tentang hak dan kewajiban warga masyarakat, simak video di bawah ini!


Videonya menarik bukan? Itu baru sebagian contoh hak dan kewajiban, Sekarang tugas anak-anak adalah menuliskan hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat yang telah dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari, masukkan dalam tabel berikut ini ya!


Tuliskan sebanyak hak yang diterimadan kewajiaban yang telah benar-benar dilakukan! Jika sudah selesai, kirim foto jawaban kalian ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih, Aya/Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Anak-anak apakah kalian masih ingat tentang membuat ringkasan teks eksplanasi? Ya, benar, membuat ringkasan teks eksplanasi diawali dengan menentukan ide pokok dari setiap paragraf. Ide pokok merupakan kata-kata kunci yang terdapat pada kalimat utama setiap paragraf.

Teks eksplanasi adalah teks yang berisi penjelasan tentang berbagai peristiwa di lingkungan sekitar. Teks eksplanasi disebut juga dengan teks penjelasan. Umumnya teks eksplanasi berisi informasi yang sesuai fakta dan ilmiah. Sekarang coba kalian baca dan pahami contoh teks eksplanasi berikut!

Beginilah Cara Virus Corona Menyerang Manusia

Virus corona Covid-19 telah menyebar ke seluruh dunia, tetapi masih banyak yang tidak mengetahui bagaimana virus tersebut menyerang tubuh manusia. Para ahli kesehatan meyakini bahwa Covid-19 menular saat orang yang terinfeksi menyebarkan tetesan virus dari hidung atau mulut mereka. Tetesan lendir atau air liur yang terinfeksi ini ditularkan dengan cara biasa, seperti batuk, bersin, berbicara, dan bernapas. Virus itu akan menginfeksi orang lain ketika mereka menyentuh mata, hidung, atau mulut.

Seperti halnya flu, virus corona akan pindah ke saluran udara dan menyerang paru-paru. Seorang ahli mikrobiologi seluler dari University of Reading, dr. Simon Clarke. mengatakan corona menyerang sistem kekebalan seperti virus lainnya."Virus tidak dapat mereproduksi sel sendiri, tidak seperti bakteri atau sel manusia, sehingga menginfeksi sel kita untuk membuat salinan dirinya sendiri. Ketika itu terjadi, sistem kekebalan tubuh Anda bereaksi dengan banyak cara yang berbeda dan menyebabkan peradangan untuk menghilangkan infeksi," papar Clarke seperti dilansir dari Metro. Clarke menambahkan, infeksi virus corona terjadi di jaringan dan saluran paru-paru. Hal itu menyebabkan peradangan di paru-paru dan saluran pernapasan hingga membuat pernapasan menjadi lebih sulit. Kemudian bisa berkembang menjadi pneumonia hingga kegagalan fungsi organ.

Menurut Clarke, jika seseorang memiliki masalah kesehatan pada paru-paru atau jantung, mereka akan cenderung memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah dan lebih mudah sakit. Orang dengan masalah kardiovaskular, asma, dan penyakit paru obstruktif kronis adalah yang paling berisiko. "Segala kondisi yang berkaitan dengan jantung dan paru-paru, karena kedua organitu saling berhubungan erat, membuat lebih berisiko," kata Dr Clarke.

Tindakan pencegahan yang bisa dilakukan dengan menjaga kebersihan, terutama tangan, dan berkonsultasi dengan dokter" Saya tidak akan menyarankan isolasi sebagai tindakan pencegahan kecuali disarankan oleh dokter," ucapnya. Kepala petugas medis Inggris Profesor Chris Whitty, mengatakan, sekitar 1 persen dari orang yang terinfeksi virus corona kemungkinan akan meninggal. Tetapi tingkat kematian bervariasi berdasarkan kelompok umur. (sumber: suara.com)

Setelah kalian membaca dan pahami isi bacaan, Sekarang tugas kalian adalah: 

1. Tentukan Ide pokok dari setiap paragraf teks tersebut! 

2. Buatlah ringkasan dari teks eksplanasi tersebut! 

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar melalui WA bapak/ibu guru ya! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! 

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 2. Pentingnya Udara Bersih Bagi Pernapasan

 

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapatmemahami pola lantai tari daerah, dapat menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perkalian pecahan campuran dengan pecahan desimal dan sebaliknya.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Anak-anak bagaimana kabarnya hari ini? Selalu sehat dan tetap semangat ya! Kalian tahu tidak bahwa tubuh kita akan selalu sehat jika udara di lingkungan rumah terasa segar. Jika udara lingkungan rumah kotor, organ pernapasan kita akan terganggu oleh karena itu kita harus menjaga lingkungan rumah agar tetap bersih sehingga udara pun tetap segar.

Banyak cara yang bisa kita lakukan untuk membuat udara di lingkungan rumah terasa segar salah satunya dengan melakukan kegiatan PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk). Yuk kita lakukan PSN bersama anggota keluarga yang ada di rumah agar lingkungan rumah kita bersih dan terhindar dari penyakit DBD. Lakukan sekarang ya sebelum kita mulai pembelajaran!

Kalian tentunya semua mengenal tentang tarian daerah pada saat menari para penari akan membentuk pola lantai dan formasi tertentu. Untuk lebih jelasnya mengenai pola lantai kita lihat yuk video berikut ini!


Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=MnwZjntFPOc

Setelah kalian menonton dan pahami isi video tersebut , Sekarang tugas kalian adalah:

1.Apa yang kalian ketahui tentang pola lantai dalam tarian?

2.Sebutkan jenis-jenis pola lantai yang kalian ketahui!

3.Gambarkan jenis-jenis pola tersebut dan berikan salah satu contoh tarian daerah yang membentuk pola lantai tersebut!

Kalian dapat berdiskusi bersama Ayah/Bunda atau orang yang ada di rumah kalianuntuk memahami pola lantai pada tarian daerah. Laporkan hasil pekerjaankaliandengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Terima kasih, Ayah/Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Kita mulai tugas selanjutnya.

Dalam pembelajaran kali ini kalian akan mempelajari tentang perkalian pecahan campuran dengan pecahan desimal dan sebaliknya. Untuk mengalikan pecahan campuran dengan pecahan desimal dan sebaliknya, ubahlah pecahan campuran dan desimal tersebut menjadi pecahan biasa terlebih dahulu.

Untuk lebih jelasnya kita lihat penjelasan berikut ini!


Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=kkJUtdjtH-Y

Sekarang kita berlatih yuk!

Untuk hasil akhir dari soal tersebut disajikan dalam bentuk paling sederhana ya. Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, selamat libur akhir pekan!

 

 

 

 

 

 Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 2. Pentingnya Udara Bersih Bagi Pernapasan

 

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat membuat ringkasan teks eksplanasi serta membuat peta pikiran gangguan pernapasan manusia.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Anak-anak apakah kalian masih ingat tentang membuat ringkasan teks eksplanasi? Ya, benar, membuat ringkasan teks eksplanasi diawali dengan menentukan ide pokok dari setiap paragraf. Ide pokok merupakan kata-kata kunci yang terdapat pada kalimat utama setiap paragraf (seperti video yang pernah kalian lihat pada pelajaran yang lalu).

Teks eksplanasi adalah teks yang berisi penjelasan tentang berbagai peristiwa di lingkungan sekitar. Teks eksplanasi disebut juga dengan teks penjelasan. Umumnya teks eksplanasi berisi informasi yang sesuai fakta dan ilmiah. Teks eksplanasi dapat ditemukan di berbagai media baik media cetak maupun elektronik.

Sekarang coba kalian baca dan pahami contoh teks eksplanasi berikut!

PENCEMARAN UDARA

Pencemaran Lingkungan atau polusi adalah proses masuknya polutan ke dalam suatu lingkungan sehingga dapat menurunkan kualitas lingkungan tersebut. Menurut Undang-undang Pokok Pengelolaan Lingkungan Hidup No. 4 tahun 1982, pencemaran lingkungan atau polusi adalah masuknya atau dimasukkannya makhluk hidup, zat energi, dan atau komponen lain ke dalam lingkungan, atau berubahnya tatanan lingkungan oleh kegiatan manusia atau oleh proses alam sehingga kualitas lingkungan turun sampai ke tingkat tertentu yang menyebabkan lingkungan menjadi tidak dapat berfungsi lagi sesuai dengan peruntukannya.Yang dikatakan sebagai polutan adalah suatu zat atau bahan yang kadarnya melebihi ambang batas serta berada pada waktu dan tempat yang tidak tepat, sehingga merupakan bahan pencemar lingkungan.

Di Indonesia penyebab polusi tertinggi dipengaruhi oleh asap kendaraan bermotor. Selain itu juga akibat dari pembakaran hutan dan kegiatan perindustrian. Udara menjadi tercemar jika ada penambahan zat-zat dalam jumlah banyak yang dapat mengganggu kesetimbangan komposisi udara bersih.Udara dapat tercemar oleh bahan-bahan seperti oksida karbon, oksida nitrogen, oksida sulfur, senyawa hidrokarbon, bahan organik, partikel padat, partikel cair, pestisida, CFC, dan partikel hidup.

Polusi udara dapat mengaibatkan dampak yang sangat berbahaya. Dampak akibat polusi udara yang paling utama adalah mengganggu kesehatan, dampak kesehatan yang paling umum dijumpai adalah ISPA, karena zat yang terkandung dalam polusi udara dikategorikan sebagai toksik dan karsinogenik yang membayakan kesehatan. Dampak yang lain yaitu, hujan asam, yang dapat mempengaruhi kualitas air permukaan, merusak tanaman, dan dapat merusak bangunan karena sifatnya yang korosif.

Oleh sebab itu, kita sebagai manusia hendaknya menjaga lingkungan yang sudah menjadi kewajiban kita untuk melestarikannya.Membiasakan diri untuk bersikap ramah lingkungan dengan menjaga hutan dan mengurangi menggunakan kendaraan bermotor.Selain itu, kita juga harus memerhatikan dampak dari pabrik industri yang semakin tumbuh tanpa terkendali. Dimulai dari diri sendiri dan menularkannya pada orang lain.

Setelah kalian membaca dan pahami isi bacaan, sekarang tugas kalian adalah :

1. Tentukan Ide pokok dari setiap paragraf teks tersebut!

2. Buatlah ringkasan dari teks eksplanasi tersebut! 

Kalian dapat berdiskusi bersama ayah/bunda atau orang yang ada di rumah kalian untuk menentukan ide pokok dan membuat ringkasannya.

Tulis hasil belajar kalian pada buku kerja kalian. Jangan lupa tulis nama dan kelas pada buku kalian, kemudian minta bantuan orang tua atau orang yang mendampingi kalianuntuk memfoto hasil tulisan kalian. Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Manusia memerlukan oksigen untuk bernapas. Oksigen dapat diperoleh melalui udara yang bersih. Jika udara kotor sistem pernapasan kita dapat terganggu. Salah satu penyebab udara kotor adalah asap hitam dari kendaraan bermotor. Sehingga kita memerlukan udara yang bersih untuk bernapas. Kita akan mengalami gangguan pernapasan jika menghirup udara yang kotor. Selain udara kotor gangguan pernapasan juga bisa disebabkan oleh faktor lain. 

Mari kita simak penjelasannya tentang gangguan pernapasan pada video berikut!


Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=LgT4dEiAjkE

Bagaimana videonya? Kita sudah mengetahui ya faktor penyebab terjadinya gangguan pernapasan. Untuk memudahkan kita dalam belajar, kita dapat menuliskan penyebab gangguan pernapasan dalam bentuk peta pikiran. 

Kalian dapat berdiskusi bersama ayah/bunda atau orang yang ada di rumah kalian untuk membuat peta pikiran tersebut.

Tulis hasil kerja kalian pada buku kerja kalian ya! Kemudian minta bantuan orangtua atau orang yang mendampingi kalian untuk memfoto hasil tulisan kalian.

Ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda atau orang yang mendampingi kalian belajar. Jangan lupa mengucap syukur dengan berdoa setelah belajar.

Terima kasih sampai bertemu besok!

 

 

 

 

 Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema : 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 1. Cara Tubuh Mengolah Udara Bersih

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan jenis-jenis tanggung jawab sebagai warga masyarakat, menyelesaikan soal yang berkaitan dengan perkalian pecahan biasa dengan pecahan desimal dan sebaliknya.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah mempelajari tentang berbagai jenis tanggung jawab. Tanggung jawab bersifat kodrati dan selalu melekat pada diri setiap Individu. Sebagai warga masyarakat, setiap Individu hendaknya memerhatikan hal-hal yang menjadi tanggung jawabnya agar tercipta kehidupan masyarakat yang harmonis. Sekarang kita lihat video berikut ini yuk!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=ctWNPhyDrWE

Bagaimana videonya menarik bukan? Coba sekarang kalian kerjakan soal dibawah ini :

1. Menurutmu, bagaimana tindakan orang yang membakar sampah pada video tersebut? Apakah dia memenuhi tanggung jawabnya sebagai warga masyarakat?

2. Apa akibat dari tindakannya tersebut?

3.Apa saja jenis-jenis tanggung jawab sebagai warga masyarakat?

Sekarang tuliskan pendapatmu dengan berdiskusi bersama Ayah/Bunda atau orang yang ada di rumah kalian. 

Tulis hasil belajar kalian pada buku kerja kalian. Jangan lupa tulis nama dan kelas pada buku kalian, kemudian minta bantuan orang tua atau orang yang mendampingi kalian untuk memfoto hasil tulisan kalian. Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. Kita mulai tugas selanjutnya.

Dalam pembelajaran kali ini kalian akan mempelajari tentang perkalian pecahan biasa dengan pecahan desimal dan sebaliknya. Untuk mengalikan pecahan biasa dengan pecahan desimal dan sebaliknya, ubahlah terlebih dahulu pecahan desimal menjadi pecahan biasa yang sejenis. Kemudian, kalikan pembilang dengan pembilang dan penyebut dengan penyebut. Untuk lebih jelasnya kita lihat penjelasan pada tautan berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=gD3895qM8nI

Sekarang kita berlatih yuk:


Untuk hasil akhir dari soal tersebut disajikan dalam bentuk paling sederhana ya. Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini!

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

 

 

 Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 1. Cara Tubuh Mengolah Udara Bersih

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menjelaskan proses menghirup dan menghembuskan udara saat bernapas, dan mampu menyanyikan contoh lagu bertangga nada minor.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Anak-anak, kalian tahu tidak? Bahwa saat kita bernapas, saat kita menarik napas, rongga dada kita mengembang. Sebaliknya jika kita menghembuskan napas, rongga dada kita kembali ke ukuran semula. Bernapas juga membutuhkan kekuatan otot, otot apakah itu? Nah, agar kalian lebih paham mengenai proses bernapas membutuhkan kekuatan otot, yuk kita tonton video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=gpouHYxgI-4
Bagaimana videonya sudah cukup jelas bukan? 
Tugas kalian adalah, kerjakan soal-soal berikut, sesuai perintah!
1.Jelaskan, proses pernapasan pada manusia, dan otot apa yang dibutuhkan saat kita bernapas?
2.Gambarlah, proses pernapasan manusia pada saat menghirup udara dan menghembuskan udara!
3.Presentasikan gambar proses pernapasan yang sudah kalian buat tersebut! 
 Tulis hasil kerja kalian pada buku kerja ya!

Jangan lupa tulis nama dan kelas pada buku kalian, kemudian minta bantuan orang tua atau orang yang mendampingi kalian untuk memfoto hasil tulisan kalian. Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto/video/voice note ke Bapak/Ibu guru ya!

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. 

Bernapas merupakan kegiatan yang sangat penting. Pernapasan kita dapat dilatih dengan olahraga. Dengan organ pernapasan yang terlatih baik, kalian dapat mengatur pernapasan dengan lebih baik. Pengaturan pernapasan sangat diperlukan misalnya pada saat kalian bernyanyi.

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah mempelajari tentang berbagai jenis tangga nada. Tangga nada ada dua jenis yaitu tangga nada mayor dan minor. Sebelumnya kita sudah mempelajari dan mencontohkan lagu yang bertangga nada mayor. Sekarang kita akan mempelajari tentang tangga nada minor. Untuk lebih jelasnya kalian bisa lihat lagi video di atas ya!

Tugas kalian sekarang, pilihlah salah satu contoh lagu bertangga nada minor yang ada pada video, kemudian nyanyikan bersama Ayah/Bunda atau anggota keluarga lain yang ada di rumah. Kirim hasil pekerjaan kalian berupa video atau voice note hasil belajarnya dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

 

 

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema : 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 1. Cara Tubuh Mengolah Udara Bersih

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat membuat ringkasan teks eksplanasi dan mampu menyebutkan contoh tanggung jawab serta membuat laporan pelaksanaannya.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Anak-anak kemarin kita telah mempelajari tentang cara membuat ringkasan teks eksplanasi. Untuk meningkatkan kemampuan dalam membuat ringkasan, kali ini kita akan membuat ringkasan kembali dengan teks yang berbeda. Bacalah teks dengan judul Pentingnya Memakai Masker Saat Pandemi Covid-19 berikut ini!

PENTINGNYA MEMAKAI MASKER SAAT PANDEMI COVID-19

Pandemi virus corona (covid-19) masih belum berakhir. Kini jumlah orang yang terpapar di Indonesia mengalami kenaikan. Per Senin (6/4/2020) jam 08.00 WIB, kasus positif COVID-19 tercatat 2.273 (naik 181) dengan angka kematian mencapai 198 (8,7 persen). Menyikapi situasi terkini, per Minggu (5/4/2020), Pemerintah Indonesia menganjurkan setiap warga yang beraktivitas di luar rumah untuk mengenakan masker.

Pada awal kemunculan virus corona (covid-19) di Indonesia, pemerintah menganjurkan pemakaian masker hanya bagi mereka yang merasa kurang sehat saja. Anjuran memakai masker juga diterapkan pada orang yang sehat, tidak terbatas bagi mereka yang merasa kurang enak badan. Namun, mulai sekarang, apakah Anda sedang tak enak badan atau merasa sehat, sebaiknya memakai masker terutama saat bepergian pada masa pandemi virus corona seperti sekarang ini.

Hal ini selaras dengan studi terbaru di Amerika Serikat, yang mengarahkan semua orang harus mengenakan masker untuk mencegah penularan virus corona. Seperti dilansir dari Antara, Senin (6/4/2020), berdasarkan hasil studi Komisi Tetap penyakit Menular dan Ancaman Abad 21 di Amerika Serikat, virus corona bisa menular melalui percakapan dan pernapasan normal dengan orang terpapar.(Sumber:https://www.liputan6.com/bola/read/4220516/alasan-pentingnya-pakai-masker-saat-pandemi-virus-corona-covid-19?source=search)

Apakah anak-anak telah selesai membaca teksnya? Semoga kita semua selalu sehat ya dan terhindar dari virus corona. Memakai masker sangat dianjurkan selama kita masih dalam masa pandemi covid-19. Dengan memakai masker semoga kita semua dilindungi dan dijauhkan dari virus corona. Selagi kita masih bisa dan mampu, mari kita isi hari-hari dengan selalu melakukan kegiatan sesuai dengan protokol kesehatan. 

Tugas anak-anak adalah:

1.Tentukan ide pokok dari setiap paragraf teks tersebut!

2.Buatlah ringkasan dari teks eksplanasi sesuai ide pokok!

Tulis hasil belajar kalian pada buku kerja kalian. Jangan lupa tulis nama dan kelas pada buku kalian, kemudian minta bantuan orang tuaatau orang yang mendampingi kalianuntuk memfoto hasil tulisan kalian. Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Kita mulai tugas selanjutnya.

Kemarin kita sudah mempelajari tentang berbagai jenis tanggung jawab. Sekarang kita akan mempelajari tentang tanggung jawab anak di rumah. Apakah dalam keluarga anak-anak sudah ada pembagian tugas anggota keluarga? Jika belum, tanyakan pada Ayah atau Bunda kalian, tanggung jawab apa saja yang harus kalian lakukan di rumah. 

Tulislah beberapa tanggung jawab tersebut dan beri keterangan, apakah tanggung jawab tersebut sudah terlaksana atau belum. Buatlah laporannya dalam tabel berikut!


Sebutkan sebanyak tanggung jawab kalian di rumah! Jika masih banyak yang belum terlaksana, jelaskan alasanmu dan tuliskan Langkah selanjutnya! Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini!

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

 

 Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema : 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema: 1. Cara Tubuh Mengolah Udara Bersih

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan contoh tanggung jawab sebagai warga dalam kehidupan sehari-hari dan menentukan faktor-faktor penyebab penjajahan.

Anak-anak, tanggal 17 Agustus kemarin kita baru saja memperingati HUT ke-75RI. Meskipun kita tidak dapat melaksanakan upacara tatap muka langsung sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, kita masih bisa mengikuti upacara peringatan HUT ke-75 RI secara virtual dari rumah masing-masing. 

Mengikuti upacara virtual adalah salah satu contoh bentuk tanggung jawab kita kepada bangsa dan negara. Adapun jenis tanggung jawab antara lain: tanggung jawab terhadap diri sendiri, tanggung jawab terhadap keluarga, tanggung jawab terhadap masyarakat, tanggung jawab terhadap bangsa dan negara, tanggung jawab terhadap Tuhan.Untuk lebih memahami tentang tanggung jawab, kalian bisa menyimak video berikut!

Sumber: https://youtu.be/ZnAmw40HOkA

Selanjutnya, tugas Ananda adalah menyebutkan contoh tanggung jawab, masukkan dalam tabel di bawah ini!

Terima kasih Ayah/Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. Kita ketahui Bersama, bahwa Indonesia merdeka pada tanggal 17 Agustus 1945. Sebelum kita memperoleh kemerdekaan, Indonesia mengalami peristiwa yang disebut penjajahan oleh bangsa-bangsa Eropa. Adapun faktor-faktor penyebab penjajahan dapat disimak pada video berikut ini!

Sumber: https://youtu.be/PSJXyj2vhSw

Setelah mengerti tentang penjelasan pada vidio tersebut diatas, kerjakan tugas di bawah ini! (lembar kegiatan terlampir) Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas : V

Tema : 2. Udara Bersih Bagi Kesehatan

Subtema : 1. Cara Tubuh Mengolah Udara Bersih

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat membuat ringkasan teks eksplanasi melalui media cetak dan mampu mempresentasikan model sederhana organ pernapasan manusia.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Anak-anak kemarin baru saja kita merayakan Hari Ulang Tahun negara kita Republik Indonesia. Bagaimana kabar kalian hari ini? Masih semangat ya.

Kalian tahu tidak? Bahwa organ pernapasan dalam tubuh harus kita rawat dengan baik. Hal ini bertujuan agar badan kita tetap sehat dan tidak mengalami gangguan. Siapa diantara kalian yang suka membaca? Bagus! Nah saat membaca, hal penting yang harus kalian ingat adalah memahami Isi bacaan. Teks yang panjang dapat dibuat ringkasan.

Untuk lebih jelasnya yuk,kita tonton video  berikut ini!

 
Sumber:  https://youtu.be/3KpSJo9MShw

Bagaimana videonya sudah jelas bukan? Tugas kaliansekarang adalah:

1.Carilah teks eksplanasi dari internet atau majalah yang kalian punya!

 (Teks eksplasansi adalah teks yang menjelaskan proses terjadinya suatu           peristiwa alam atau sosial).

2.Tentukan ide pokok dari setiap paragraf teks tersebut!

3.Buat ringkasan dari teks eksplanasi sesuai ide pokok!

Agar lebih jelas lagi, lihat contoh membuat ringkasan dari teks eksplanasi di bawah ini!

 CONTOH:

Covid 19 adalah sebuah penyakit yang melanda dunia saat ini. Dengan jumlah korban jiwa mencapai ribuan orang, penyakit ini dengan cepat dinyatakan sebagai sebuah pandemi. Virus ini dengan cepat menyebar ke seluruh dunia. Banyak negara telah mencatatkan banyaknya korban. Tak sedikit dari antaranya yang berujung kepada kematian. Hal inilah yang menjadikan penyakit ini begitu ditakuti.

Salah satu hal yang turut berperan besar adalah gaya hidup. Gaya hidup yang kurang sehat dan bersih menjadikan virus ini menyebar dengan cepat. Masyarakat mulai mengabaikan kebiasaan hidup sehat. Kurang menjaga kebersihan. Dan menganggak kuno kebiasaan-kebiasaan sehat.

Penanganan virus ini harus dilakukan dengan cepat, karena sudah dinyatakan sebagai sebuah pandemi, maka diperlukan kerja keras seluruh bangsa dan Negara di dunia ini. Upaya-upaya pemutusan mata rantai dilakukan berbagai daerah dengan menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

PSBB akan berhasil jika kesadaran masyarakat terhadap kesehatan tinggi. Patuh terhadap aturan kesehatan. Memakai masker jika keluar rumah. Menghindari berkumpul dengan banyak orang. Rajin mencuci tangan dengan sabun di air mengalir. Dan menjaga jarak minimal 1,5 meter.

Ide Pokok:

1. Covid 19 adalah sebuah penyakit yang melanda dunia saat ini

2. Salah satu hal yang turut berperan besar adalah gaya hidup.

3. Penanganan virus ini harus dilakukan dengan cepat, karena sudah dinyatakan sebagai sebuah pandemi, maka diperlukan kerja keras seluruh bangsa dan Negara di dunia ini.

4. PSBB akan berhasil jika kesadaran masyarakat terhadap kesehatan tinggi.

 Ringkasan

Covid 19 adalah sebuah penyakit yang melanda dunia saat ini. Salah satu hal yang turut berperan besar adalah gaya hidup. Penanganan virus ini harus dilakukan dengan cepat, karena sudah dinyatakan sebagai sebuah pandemi, maka diperlukan kerja keras seluruh bangsa dan negara di dunia ini. PSBB akan berhasil jika kesadaran masyarakat terhadap kesehatan tinggi.

Tulis hasil kegiatan kalian pada buku kerja kalian.

Kemudian minta bantuan orang tuaatau orang yang mendampingi kalian untuk memfoto hasil tulisan kalian.

Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Terima kasih Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Selanjutnya, Kita akan praktik tentang sistem pernapasan manusia dengan membuat lung model, yeay! Cara membuatnya seperti yang telah dijelaskan pada video tadi ya.

Ananda bisa menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah, gambar bisa buat sendiri!

Setelah selesai mengerjakan jangan lupa presentasikan ya, boleh dengan video/voice note atau foto kirim ke WA bapak/ibu guru ya! 

Ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini!

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas : V
Tema : 2. Udara Bersih bagi Kesehatan
Subtema : 1. Cara Tubuh Mengolah Udara bersih
Semester : I (Ganjil) 
   

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyajikan hasil klasifikasi informasi yang didapat dari teks yang dikelompokkan dalam aspek: apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana menggunakan kosakata baku, dan menyanyikan lagu bertangga nada mayor dengan iringan musik bersama anggota keluarga. 

Pada pembelajaran sebelumnya, kita sudah menentukan pokok pikiran setiap paragraf dari teks. Sekarang kita akan membuat peta pikiran (mind map) suatu teks. Sebelum membuatnya, yuk, kita baca terlebih dahulu teks berikut dengan seksama.

ACARA PERINGATAN HUT KEMERDEKAAN RI

Bulan Agustus adalah bulan yang meriah di Indonesia. Karena pada bulan ini, hampir semua warga masyarakat di Indonesia mempersiapkan peringatan hari kemerdekaan Indonesia tepat pada tanggal 17 Agustus. Sejak awal bulan, rapat-rapat mengenai penyelenggaraan telah diadakan.

Di kampung saya, pada hari Minggu pagi di awal bulan Agustus, para remaja dan bapak-bapak telah berkumpul di Balai RW, membagi tugas untuk membersihkan, merapikan, serta menghias kampung. Ada yang merapikan pepohonan di sepanjang jalan utama, ada yang memasang umbul-umbul, ada yang memasang hiasan yang digantung di sepanjang gang, dan ada pula yang mengecat gapura.

Pada sore hari, anak-anak di kampung saya bersiap-siap mengikuti perlombaan yang diadakan oleh para remaja. Dari lomba makan kerupuk, memasukkan kelereng, memasang ekor hewan, dan mewarnai untuk anak-anak TK. Ibu-ibunya pun tidak tinggal diam saja. Ada lomba memasak dan memasang riasan wajah tanpa cermin. Suasana sore sangat meriah di kampung saya.

Pada malam tirakatan, semua warga berkumpul di balai RW. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mendengarkan cerita-cerita perjuangan dari para pejuang yang diundang untuk hadir. Acaranya tidak lama. Setelah itu, beberapa orang masih berada di Balai RW. Mereka bernyanyi-nyanyi hingga tengah malam. Sungguh, dari sekian banyak acara yang menarik, hanya acara ini yang tidak saya sukai. Karena mengganggu ketenangan di malam hari.

Puncak acara adalah pada hari Minggu setelah tirakatan. Semua warga berkumpul untuk mengadakan jalan sehat. Dan kemudian, warga mendirikan panggung di dekat Balai RW. Pada malam hari diadakan pentas seni dan pembagian hadiah dari lomba-lomba yang telah diadakan. Acaranya pun kadang berlangsung hingga pagi.

Banyak cara bagi warga masyarakat untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia. Pasti ada ide-ide baru yang dilakukan pada setiap tahunnya. Sangat menyenangkan perayaan peringatan hari kemerdekaan di kampung saya. Semoga ke depannya, pelaksanaan kegitatan dibuat lebih menarik agar lebih terkesan setiap tahunnya.

Kita sudah membaca teks berjudul Acara Peringatan HUT Kemerdekaan RI. Teks tersebut terdiri atas enam paragraf. Selanjutnya kalian buat kalimat tanya dengan menggunakan kata tanya apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana yang berkaitan dengan teks tersebut, kemudian buatlah peta pikirannya.

Format peta pikiran sebagai berikut:


Kalian bisa berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau orang yang mendampingi kalian di rumah. Setelah itu, minta bantuan orang tua kalian untuk memfotokan hasil tulisan tersebut.

Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Agustus adalah bulan kemerdekaan negara kita, tepatnya nanti tanggal 17 Agustus Kita akan merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia. Meskipun kita tidak dapat merayakannya seperti tahun tahun sebelumnya, kita bisa merayakan bersama dengan anggota keluarga di rumah.

Sekarang mari kita sambut perayaan HUT RI bersama keluarga dengan cara menyanyikan lagu Hari Merdeka. Contoh video lagu Hari Merdeka dapat disimak pada link berikut:

 
Sumber:  https://www.youtube.com/watch?v=68hqCpC5Yss&feature=youtu.be

Lagu Hari Merdeka adalah salah satu contoh lagu yang bertangga nada diatonis mayor, dengan ciri ciri sebagaiberikut:

1.Bersifat riang gembira

2.Bersemangat

3.Biasanya diawali dan diakhiri nada do (1). Namun tidak menutup kemungkinan diawali dengan nada la (5)atau mi (3) dan diakhiri nada do (1)

Nah, hari ini kita akan melakukan perlombaan. Yeay!

Tugas kalian sekarang adalah menyanyikan lagu Hari Merdeka bersama keluargamu, diiringi dengan musik (alat musik yang ada di rumah saja) dan menggunakan atribut bernuansa kemerdekaan.

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa video lagu dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya.

Untuk Bapak/Ibu guru siapkan penghargaan bagi group yang terkompak ya.

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terima kasih kepada A yah/ Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini!

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

 

 

 

 

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema : 1. Organ Gerak Hewan dan Manusia

                Subtema: 3. Lingkungan dan Manfaatnya

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyajikan hasil identifikasi pokok pikiran pada teks, menyajikan hasil identifikasi nilai-nilai Pancasila dalam membuat hiasan dalam rangka menyambut hari kemerdekaanbersama anggota keluarga.

Pada pembelajaran sebelumnya, kita sudah menentukan pokok pikiran setiap paragraf dari teks. Sekarang kita akan menentukan kembali pokok pikiran pada teks dari teks yang berbeda. Sebelum menentukannya yuk kita baca terlebih dahulu teks berikut dengan seksama.

PERINGATAN ACARA HUT KEMERDEKAAN RI

Bulan Agustus adalah bulan yang meriah di Indonesia. Karena pada bulan ini, hampir semua warga masyarakat di Indonesia mempersiapkan peringatan hari kemerdekaan Indonesia tepat pada tanggal 17 Agustus. Sejak awal bulan, rapat-rapat mengenai penyelenggaraan telah diadakan.

Di kampung saya, pada hari Minggu pagi di awal bulan Agustus, para remaja dan bapak-bapak telah berkumpul di Balai RW, membagi tugas untuk membersihkan, merapikan, serta menghias kampung. Ada yang merapikan pepohonan di sepanjang jalan utama, ada yang memasang umbul-umbul, ada yang memasang hiasan yang digantung di sepanjang gang, dan ada pula yang mengecat gapura.

Pada sore hari, anak-anak di kampung saya bersiap-siap mengikuti perlombaan yang diadakan oleh para remaja. Dari lomba makan kerupuk, memasukkan kelereng, memasang ekor hewan, dan mewarnai untuk anak-anak TK. Ibu-ibunya pun tidak tinggal diam saja. Ada lomba memasak dan memasang riasan wajah tanpa cermin. Suasana sore sangat meriah di kampung saya.

Pada malam tirakatan, semua warga berkumpul di balai RW. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mendengarkan cerita-cerita perjuangan dari para pejuang yang diundang untuk hadir. Acaranya tidak lama. Setelah itu, beberapa orang masih berada di Balai RW. Mereka bernyanyi-nyanyi hingga tengah malam. Sungguh, dari sekian banyak acara yang menarik, hanya acara ini yang tidak saya sukai. Karena mengganggu ketenangan di malam hari.

Puncak acara adalah pada hari Minggu setelah tirakatan. Semua warga berkumpul untuk mengadakan jalan sehat. Dan kemudian, warga mendirikan panggung di dekat Balai RW. Pada malam hari diadakan pentas seni dan pembagian hadiah dari lomba-lomba yang telah diadakan. Acaranya pun kadang berlangsung hingga pagi.

Banyak cara bagi warga masyarakat untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia. Pasti ada ide-ide baru yang dilakukan pada setiap tahunnya. Sangat menyenangkan perayaan peringatan hari kemerdekaan di kampung saya. Semoga ke depannya, pelaksanaan kegitatan dibuat lebih menarik agar lebih terkesan setiap tahunnya.

Kita sudah membaca teks berjudul Peringatan Acara Hut Kemerdekaan RI. Teks tersebut terdiri dari enam paragraf.

Selanjutnya kalian tulis pokok pikiran yang kalian temukan ya pada setiap teks tersebut:

Pokok pikiran paragraf 1 …………………………..

Pokok pikiran paragraf 2 …………………………..

Pokok pikiran paragraf 3 …………………………..

Pokok pikiran paragraf 4 …………………………..

Pokok pikiran paragraf 5 …………………………..

Pokok pikiran paragraf 6 …………………………..

Kalian bisa berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau orang yang mendampingi kalian di rumah. Setelah itu, minta bantuan orang tua kalian untuk memfotokan hasil tulisan tersebut.

Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah tahu tentang Nilai-nilai Pancasila yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah dalam hal pengambilan keputusan. Pengambilan keputusan bersama sebaiknya didasari Nilai-nilai Pancasila. 

Kalian tahu tidak bahwa pada bulan Agustus ini kita akan merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia. Salah satu kegiatan pengambilan keputusan bersama di dalam lingkungan masyarkat adalah dengan cara musyawarah kegiatan peringatan kemerdekaan. Tentunya kita sebagai warga masyarakat harus turut serta mengikuti kegiatan peringatan kemerdekaan di lingkungan masing-masing yaa.

Sekarang yuk kita berkreasi bersama anggota keluarga yang lain membuat kreasi hiasan untuk memperingati 17 Agustus, kita tonton yuk video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=gB_FZ15J0II

Kalian bisa membuat hiasan tersebut dengan kreasi yang lain tidak harus sama seperti yang ada pada video, bahan yang kalian gunakan juga cukup sederhana kok pokoknya kalian dapat memanfaatkan bahan-bahan yang ada di sekitar rumah!

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil hiasannya kemudian minta orang tua kalian untuk memfotokan hasil pekerjaan kalian dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya, lalu pasang deh hiasan tersebut di rumah kalian masing-masing.

Ucapkan terima kasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini

dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 Kelas: V

Tema : 1. Organ Gerak Hewan dan Manusia

Subtema: 3. Lingkungan dan Manfaatnya

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menjelaskan cara menjaga kesehatan organ gerak dan melakukan penjumlahan dua pecahan campuran dengan penyebut yang berbeda.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabar kalian hari ini? Masih semangat ya. Kalian tahu,tidak? Bahwa organ gerak dalam tubuh harus kita rawat dengan baik. Hal ini bertujuanagar badan kita tetap sehat dan tidak mengalami gangguan. Untuk lebih jelasnya yuk kita tonton video berikut!

 

 
Sumber:  https://www.youtube.com/watch?v=6qSic3jRlv0&t=13s

Bagaimana videonya sudah jelas bukan? Sekarang kalian jawab pertanyaan dibawah ini! 

1. Bagaimana cara menjaga kesehatan organ gerak? 

2. Apa manfaat kalsium bagi kesehatan tulang?

 3. Makanan apa, yang mengandung kalsium?

 4. Mengapa sinar matahari bermanfaat untuk kesehatan tulang? 

5. Sudahkah kalian melakukan aktivitas yang ada pada video untuk menjaga kesehatan organ gerak?Jelaskan! 

Kalian tuliskan ya, pertanyaan dan jawabannya pada buku kerja kalian. Setelah itu minta bantuan orang tua atau orang yang mendampingi kalian untuk memfotokan hasil tulisan kalian. Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. Selanjutnya, kita ingin mempelajari matematika dengan melakukan penjumlahan dua pecahan campuran dengan penyebut yang berbeda. Untuk menjumlahkan dua pecahan campuran dengan penyebut yang berbeda, coba ingat kembali cara mengubah pecahan campuran menjadi pecahan biasa. Untuk lebih jelasnya yuk kita lihat video berikut ini!

 

 

Bagaimana videonya, mudah dipahami bukan?  

Yuk, kita berlatih!

 

Setelah selesai mengerjakan jangan lupa ya, kalian kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto ke WA bapak/ibu guru ya!.Ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! 

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema : 1. Organ Gerak Hewan dan Manusia

Subtema: 3. Lingkungan dan Manfaatnya

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyajikan hasil identifikasi pokok pikiran dalam teks secara tertulis, dan menuliskan penyakit otot pada manusia dengan permainan menyusun kata secara acak.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Kita sudah tahu bahwa otot harus dijaga kelenturannya agar tidak mengalami gangguan.Gangguan tersebut sebaiknya kita cegah daripada mengobati. Sekarang, kalian baca teks tentang gangguan pada otot yang berjudul “Salah Bantal” dengan seksama! (teks terlampir). Pahamilah,setiap kalimat penyusun teks.

Teks tersebut terdiri atas lima paragraf. Setiap paragraf tersusun dari kalimat-kalimat dan mengandung sebuah pikiran pokok.

Sekarang,yuk,kita menentukan pokok pikiran dari teks yang sudah kita baca.

Kita bisa menuliskan pokok pikiran setiap paragraf seperti berikut!

Paragraf 1 ............................

Paragraf 2 ............................

Paragraf 3 ............................

Paragraf 4 ............................

Paragraf 5 ............................

Laporkan hasil pekerjaanmu dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Ayah/Bunda, tolong bantu dan awasi anak-anaknya ya. Biarkan mereka mencoba dan berusaha sendiri.

Kalian tahu tidak? Otot pada manusia mempunyai peranan yang penting. Kita harus rajin berolahraga untuk menjaga kesehatan otot kita. Dengan rajin berolahrga, kita dapat terhindar dari gangguan atau cedera otot. Tubuh kita akan mengalami gangguan jika otot kita tidak bekerja dengan baik. Untuk lebih jelasnya yuk kita lihat video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=zyai74bWaYQ

Bagaimana video nya mudah dipahami bukan?

Sekarang, kita bermain menyusun kata yuk! Berikut ini, ada bebarapa kata acak. Kalian susun, kata tersebut menjadi sebuah kata tentang penyakit pada otot manusia!

1.Susunlah sehingga menjadi kata yang benar!

a.E-H-P-E-R-T-P-O-I-R-F …..

b.T-A-R-O-I-F …..

c.T-U-E-T-A-N-S …

d.K-M-A-R …..

e.L-H-E-R-E-K-U-K-A …..

2.Tuliskan pengertian dari penyakit pada otot tersebut!

3.Apa yang terjadi jika otot tidak bekerja dengan baik?

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil tulisanmu ya, kemudian minta orang tuamu untuk memfotokan hasil pekerjaanmu dan mengirimkannya ke WA bpk/ibu guru ya!

Ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 Kelas: V

Tema : 1. Organ Gerak Hewan dan Manusia

Subtema: 3. Lingkungan dan Manfaatnya

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan perilaku dalam kegiatan pengambilan keputusan bersama yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasial dan mengidentifikasi pengaruh kondisi geografis Indonesia terhadap transportasi bagi kehidupan masyarakat.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Perlu kalian ketahui bahwa nilai-nilai Pancasila harus kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Penerapan nilai-nilai luhur Pancasila dalam perilaku sehari-hari membuat kehidupan berbangsa dan bernegara menjadi lebih baik. Salah satu contoh penerapan nilai Pancasila terdapat pada perilaku dalam kegiatan dalam pengambilan keputusan bersama.

Sekarang, kalian ingat-ingat dan cermati, kegiatan pengambilan keputusan yang pernah dilakukan orang-orang di lingkungan sekitarmu!Selanjutnya kalian tuliskan contoh-contoh perilaku kegiatan pengambilan keputusan tersebut yang sesuai dengan sila-sila Pancasila!

Kalian bisa menuliskannya pada tabel seperti contoh berikut!

Terim kasih kepada Ananda yang sudah mengumpulkan tugas pertamanya. Kalian tahu tidak, kondisi geografis berupa kepulauan dan disatukan oleh laut memengaruhi alat transportasi yang ada di Indonesia? Kondisi geografis seperti ini sangat berpengaruh terhadap moda transportasi di Indonesia. Kehidupan masyarakat akan terbantu jika penyediaan dan penggunaan moda transportasi antarpulau memadai. Jalur strategis yang bisa menghubungkan antarpulau Indonesia adalah jalur laut dan udara. Untuk lebih jelasnya yuk kita tonton video berikut ini! 


Bagaimana videonya, sudah cukup jelas bukan? Sekarang kita berlatih soal ya! 

1. Apa yang dapat kalian simpulkan dari video tersebut? 

2. Sebutkan jenis moda transportasi darat, laut, dan udara! 

3. Apa yang kalian ketahui tentang pelabuhan? Serta sebutkan pelabuhan yang terkenal di Indonesia! 

4. Apa yang kalian ketahui tentang bandar udara? Serta sebutkan bandar udara yang terkenal di Indonesia! 

5.Tuliskan dampak positif dan negatif bidang transportasi bagi kehidupan masyarakat!

Kalau sudah selesai kirimkan hasilnya pada WA bapak/ibu guru berupa foto hasil tulisanmu!

Ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema : 1. Organ Gerak Hewan dan Manusia

Subtema: 3. Lingkungan dan Manfaatnya

 

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyajikan bentuk laporan mengenai kegiatan yang sesuai dengan Nilai-nilai Pancasila, mengidentifikasi pengaruh kondisi geografis Indonesia sebagai Negara Maritim bagi kehidupan ekonomi dan sosial.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengair sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya hari ini anak-anak? Semoga selalu sehat ya, dan tetap semangat. Kalian sudah tahu beberapa perilaku yang sesuai dengan sila-sila Pancasila. Perilaku tersebut, di antaranya adalah perilaku yang terdapat pada kegiatan gotong royong melakukan PSN dan membersihkan lingkungan rumah bersama keluarga.

v      ~ Ayo, Ananda lakukan kegiatan PSN bersama anggota keluarga di rumah!

v      ~ Cermati, perilaku apa saja yang terdapat pada setiap langkah kegiatan tersebut!

v      ~ Tuliskan, sila Pancasila yang sesuai dari setiap perilaku tersebut!

v      ~ Buatah laporan hasil kegiatan!

    Laporan dapat kamu buat seperti berikut:

Laporan Kegiatan Gotong Royong (PSN) yang Sesuai

dengan Nilai-nilai Pancasila

    Penyusun             : ……………………………..

    Hari/Tanggal         :……………….......................

    Isi laporan            : ……………………………… (dibuat dalam bentuk paragraf)

1.            1. Waktu kegiatan PSN dimulai.

2.            2. Anggota keluarga yang mengikutiPSN.

3.            3. Kegiatan yang dilakukandalam PSN

4.            4. Manfaat melakukan kegiatan PSN (perilaku)

5.            5. Sila-sila Pancasila yang sesuai dengan kegiatan PSN

Setelah itu, minta bantuan orang tuamu atau anggota keluarga lain yang mendampingi untuk memfotokan hasil tulisan dirimu dalam membuat laporan dari kegiatan tersebut. Laporkan hasil pekerjaanmu dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Kalian tahu tidak? Secara geografis Indonesia memiliki wilayah laut yang sangat luas. Hal ini membuat Indonesia sering disebut negara maritim. Kondisi geografis Indonesia sebagai negara maritim dan kepulauan membawa banyak keuntungan. Secara geografis Indonesia memiliki wilayah laut yang luas. Untuk lebih jelasnya yuk, kita lihat video berikut ini!

Bagaimana videonya menarik bukan? Ayo, kalian tuliskan pada buku kerja kalian! Apa yang dapat kalian simpulkan dari isi video tersebut? Untuk dapat menyimpulkan isi video tersebut, kalian bisa dengan menjawab pertanyaan berikut:

1.Apa jenis pekerjaan yang berkaitan dengan pemanfaatan sumber daya laut yang terdapat pada video?

2. Apa dampak positif akibat pengaruh kondisi geografis Indonesia terhadap kondisi sosial masyarakatnya?

3. Apa dampak negatif akibat pengaruh kondisi geografis Indonesia terhadap kondisi sosial masyarakatnya?

4.Apa pengaruh kondisi geografis Indonesia sebagai Negara Maritim bagi kehidupan ekonomi dan sosial?

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto pekerjaanmu ke WA bapak/ibu guru ya! Ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!




Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta



























Dokumen PJJ Kamis 7 Agustus 2020

KELAS V

Tema 1: Organ Gerak Hewan dan Manusia

Subtema: 3. Lingkungan dan Manfaatnya

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyajikan hasil identifikasi pokok pikiran pada teks, membuat contoh gambar komik berdasarkan tema yang ditentukan.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengair sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Pada pembelajaran sebelumnya, kita sudah menentukan pokok pikiran setiap paragraf dari teks. Sekarang kita akan menentukan kembali pokok pikiran pada teks dari teks yang berbeda. Sebelum menentukannya yuk kita baca terlebih dahulu teks berikut dengan seksama.

Kita sudah membaca teks berjudul Posisi dan Sikap Duduk yang Benar dan Sehat. Teks tersebut menjelaskan tentang posisi duduk yang tepat untuk menjaga kesehatan tulang.Teks tersebut terdiri dari sembilan paragraf.

Selanjutnya kalian tulis pokok pikiran yang kalian temukan ya pada setiap teks tersebut:

Pokok pikiran paragraf 1 ................................

Pokok pikiran paragraf 2 ................................

Pokok pikiran paragraf 3 ................................

Pokok pikiran paragraf 4 ................................

Pokok pikiran paragraf 5 ................................

Pokok pikiran paragraf 6 ................................

Pokok pikiran paragraf 7 ................................

Kalian bisa berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau orang yang mendampingi kalian di rumah. Setelah itu, minta bantuan orang tua kalian untuk memfotokan hasil tulisan tersebut. Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Kalian masih ingat tidak tentang komik? Ya benar sekali komik adalah gambar yang disusun secara berurutan dan saling berhubungan sehingga membentuk alur cerita. Cerita pada komik biasanya lucu dan bahasa yang digunakan mudah dipahami. Sebagian besar komik dicetak diatas kertas dan dilengkapi dengan teks.Teks tersebut berfungsi untuk menjelaskan, melengkapi dan memperdalam penyampaian gambar pada komik.Teks atau ucapan disajikan dalam gelembung-gelembung kata atau balon kata sesuai dengan gambar. Yuk kita lihat contoh komik berikut!

Sekarang buatlah komik sebagus dan semenarik mungkin di buku gambarmu dengan memilih Tema yang ada di bawah ini :

1.Sikap dan posisi membaca yang benar

2. Berolah raga

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto gambar komiknya kemudian minta orang tua kalian untuk memfotokan hasil pekerjaan kalian dan mengirimkannya ke WA Bapak/Ibu Guru ya.

Ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri pembelajaran hari ini dengan membaca doa.

Terima kasih. Sampai jumpa.






Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta


















































Dokumen PJJ Kelas 5, 5 Agustus 2020
KELAS V

Tema 1: Organ Gerak Hewan dan Manusia

Subtema: 3. Lingkungan dan Manfaatnya

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapatmenuliskan macam-macam kelainan pada tulang melalui permainan acak kata dan melakukan penjumlahan pecahan biasa dengan pecahan campuran pada pelajaran matematika.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengair sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Pada pembelajaran hari ini kita akan belajar tentang macam-macam penyakit pada tulang. Gangguan yang terjadi pada tulang dapat menyebabkan penyakit. Penyakit pada tulang dapat terjadi karena kelainan sejak lahir, kekurangan vitamin, kebiasaan duduk atau kecelakaan. Untuk lebih jelasnya yuk, kita lihat video berikut!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=EwtsXVGyTng

Bagaimana videonya sudah jelas bukan? Sekarang kita bermain acak kata yuk! Cermati langkah berikut:

1. Carilah kata tentang jenis kelainan tulang pada kotak acak kata berikut!

2. Lingkari kata yang sudah kalian temukan tersebut!

3. Tuliskan pengertian dari kata yang telah kamu temukan tadi!

Setelah itu minta bantuan orangtua atau orang yang mendampingi kalian untuk memfotokan hasil tulisan kalian. Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Terima kasih Ayah/Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. Selanjutnya, kita ingin mempelajari matematika dengan melakukan penjumlahan pecahan biasa dengan pecahan campuran. Untuk menjumlahkan pecahan biasa dengan pecahan campuran, coba ingat kembali cara mengubah pecahan campuran menjadi pecahan biasa. Untuk lebih jelasnya yuk kita lihat video berikut ini!

Bagaimana videonya mudah dipahami bukan? Yuk, kita kerjakan soal dibawah ini!

Setelah selesai mengerjakan jangan lupa ya, kalian kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto ke WAGkelas.Ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatanbelajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!



Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta









































Dokumen PJJ Kelas 5 Selasa, 4 Agustus 2020
Kelas : V
Tema : 1. Organ Gerak Hewan dan Manusia
Subtema : 3. Lingkungan dan Manfaatnya


Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat mengembangkan ide pokok menjadi paragraf dan memahami organ gerak manusia dalam beraktivitas.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Kita sudah pernah menentukan ide pokok dari setiap paragraf. Kali ini kita akan mengembangkan ide pokok menjadi sebuah paragraf. Paragraf yang kita tulis bisa berupa pengalaman pribadi atau pengalaman orang lain. Untuk lebih jelasnya tentang bagaimana mengembangkan ide pokok menjadi paragraf yuk kita lihat video berikut ini!

        
                                         Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=dslMEy7Lvco
Ayah/Bunda berkesempatan untuk berdiskusi dengan ananda tentang bagaimana mengembangkan ide pokok menjadi sebuah paragraf.
Ide pokok Paragraf 1: Mendapat pengetahuan tentang pembuatan anyaman
Ide Pokok Paragraf 2: Bahan baku pembuatan anyaman
Ide Pokok Paragraf 3: Proses pembuatan
Ide Pokok Paragraf 4: Hasil jadi dari anyaman

Setelah itu, minta bantuan orang tuamu untuk memfotokan hasil tulisan dirimu mengembangkan ide pokok menjadi paragraf. Laporkan hasil pekerjaanmu dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.
Ayah/Bunda, tolong bantu dan awasi anak anaknya ya. Biarkan mereka mencoba dan berusaha sendiri.

Terima kasih Ayah/Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.
Kita memanfaatkan organ gerak untuk melakukan berbagai aktivitas. Salah satu aktivitas yang memanfaatkan org an gerak yaitu pembuatan anyaman tikar dari kertas. Proses pembuatan anyaman tikar dari kertas menggunakan organ gerak tangan dan tulang pada tangan.

Selain aktivitas menganyam, ada juga profesi yang menggunakan organ gerak tangan dan kaki, contohnya seorang penjahit dia memanfaatkan organ gerak tangan ntuk menjahit bahan dan organ gerak kaki untuk menggerakan dinamo mesin jahitnya.
Coba sekarang kita lihat yuk video berikut ini!

                                                            Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=KOMte5muWOE
Sekarang coba kalian tuliskan :
  1. Aktivitas apa saja yang terdapat dalam video tersebut, lalu tuliskan organ gerak apa yang dimanfaatkan pada aktivitas tersebut!
  2. Coba kalian tanyakan kepada orangtua kalian apa profesi orangtua kalian, dan bagaimana cara orangtua kalian memanfaatkan organ geraknya saat bekerja?
  3. Apa yang terjadi jika seora ng pekerja tidak mampu memanfaatkan organ geraknya dengan baik?
  4. Apa yang akan terjadi jika seorang pekerja bekerja secara terus menerus?
  5. Mengapa posisi duduk saat bekerja sangat mempengaruhi kesehatan tulang ?

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil tulisanmu ya kemudian minta orang tuamu untuk memfotokan hasil pekerjaanmu dan mengirimnya ke WA Bapak/Ibu Guru ya!
Ucapkan terima kasih kepada Ayah/ Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!


Sumber: RPP Dinas PEndidikan DKI Jakarta






































Dokumen PJJ Kelas 5, 3 Agustus 2020.
KELAS V

TEMA 1 ORGAN GERAK HEWAN DAN MANUSIA

SUBTEMA 2 MANUSIA DAN LINGKUNGAN

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan macam-macam gerak otot dan cara memelihara otot, serta membuat gambar komik.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!


Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah mempelajari tentang macam-macam otot. Kali ini kita akan mengenal macam-macam gerak otot. Untuk lebih jelasnya mengenai gerakan otot yuk kita lihat video berikut ini!

Sumber:https://www.youtube.com/watch?v=ngO60al3Hh
g

Bagaimana video nya menarik bukan? Kita sekarang jadi tahu ya mengenai macam-macam nama gerak otot.
Coba sekarang kalian tuliskan pada bukumu!
  1. Apa saja macam-macam nama gerak otot dan kalian tunjukkan dengan diri kalian sendiri contoh gerakan ototnya!
  2. Bagaimana cara menjaga dan merawat otot?
Kalian bisa berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau orang yang mendampingi kalian di rumah. Setelah itu, minta bantuan orang tua kalian untuk memfotokan hasil tulisan dan contoh gerakan ototnya! Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya. Ayah/Bunda, tolong bantu dan awasi anak-anaknya ya. Biarkan mereka mencoba dan berusaha sendiri.

Terima kasih untuk Ananda yang sudah mengirimkan tugas kegiatan pertamanya! Sekarang kita akan membuat gambar cerita, sebelum kalian membuat gambar cerita yuk kita tonton video berikut ini!
Sumber:https://www.youtube.com/watch?v=QKF6w06h3qY
Bagaimana videonya menarik bukan? Sekarang yuk, kita siapkan alat dan bahan untuk menggambar komik. Yang kita butuhkan seperti kertas gambar, pensil, penghapus dan pewarna. Sekarang, kalian buat gambar komik dengan tema menjaga dan merawat otot manusia. Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto gambar komiknya ya, kemudian minta orang tua kalian untuk memfotokan hasil pekerjaan kalian dan mengirimkannya ke WA Bapak/Ibu Guru ya!

Ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hariini dengan membaca doa sesudah belajar.



Dokumen PJJ 30 Juli 2020
KELAS V

TEMA 1 ORGAN GERAK HEWAN DAN MANUSIA

SUBTEMA 2 MANUSIA DAN LINGKUNGAN

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat mempresentasikan hasil percobaan membuat model sederhana otot manusia, mengembangakan ide pokok menjadi paragraf.

        Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

        Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengair sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

     Bagaimana kabar kalian hari ini? Semoga selalu sehat dan tetap semangat ya. Pembelajaran hari ini kita akan menyimak teks tentang otot pada manusia.kita cermati setiap kalimat yang menyusun paragraf.kita tentukan ide poko setiap paragraph. Ayo, kita simak teks berikut dengan seksama.

                                                        OTOT MANUSIA

        Manusia memiliki otot dengan beberapa fungsi. Fungsi utama otot pada manusia yaitu untuk bergerak. Selain itu, otot juga memiliki fungsi untuk mendukung tubuh,menjaga postur tubuh, enjaga suhu tubuh dan sebagainya. Fungsi-fungsi otot ini dapat dilakukan jika otot dalam kondisi sehat.
        Otot pada manusia berperan dalam gerakan-gerakan yang disengaja. Gerakan tersebut dilakukan secara sadar. Gerakan yang disengaja juga membutuhkan usaha pada tiap bagian otot.Gerakan yang disengaja sering dilakukan dalam aktivitas sehari-hari. Misalnya gerak ketika berjalan, membungkuk, memutar, memegang dan mengangkat.
       Otot manusia juga berperan dalam gerakan yang tidak disengaja. Gerakan tersebut terjadi secara otomatis. Misalnya,gerakan ketika bernapas, gerak pencernaan melalui sistem pencernaan, dan gerakan detak jantung.
        Otot dalam tubuh manusia juga berfungsi mendukung tubuh, terutama otot pada rangka. Ketka kita duduk atau berdiri, otot-otot rangka melakukan penyesuaian gerakan dengan memperkuat sendi dan menopang tulang.Otot rangka memegang peranan penting dalam menentukan kekuatan tubuh secara keseluruhan dan kemampuan melakukan aktivitas fisik.Dengan demikian tubuh berada pada posisi yang tepat.
      Fungsi lain dari otot yaitu mempertahankan postur tubuh.Otot rangka membantu manusia berdiri dan mempertahankan sikap tegak.Otot-otot tersebut juga membantu menjaga keseimbangan tubuh. Jika kita memiliki otot yang kuat kesehatan tubuh kita juga akan terjaga. Kita juga bisa melakukan berbagai kegiatan dengan baik. Dengan demikian manusia bisa melakukan berbagai kegiatan dengan baik.

        Kita sudah membaca teks berjudul otot manusia. Teks tersebut terdiri dari lima paragraf. Nah tugas kalian hari ini adalah menentukan ide pokok dari dari teks yang telah kalian baca. Kita bisa menuliskan ide pokok setiap paragraf dari teks seperti berikut ini :

1.Paragraf 1 : ....................

2.Paragraf 1 : ....................

3.Paragraf 1 : ....................

4.Paragraf 1 : ....................

5.Paragraf 1 : ....................

        Kalian bisa berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau anggota keluarga lain yang adadi rumah. Tuliskan pada buku tugasmu, Kalau sudah selesai kalian bisa mengirimkan tugasnya berupa foto ke WA Bapak/Ibu Guru ya!

         Ananda kalian tahu tidak? Tulang tidak dapat bergerak tanpa adanya otot yang melekat. Otot merupakan jaringan yang elastis di dalam tubuh manusia. Otot dapat bergerak dengan kesadaran maupun tanpa kesadaran. Gerak dengan kesadaran berarti gerakan tersebut dilakukan secara sadar dan membutuhkan usaha pada setiap bagian otot. Untuk lebih jelasnya mengenal tentang otot manusia yuk kita lihat video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=FEfrrUy2jMI

        Bagaimana videonya menarik bukan? Untuk menambah pemahamanmu mengenai otot, buatlah model sederhana gambar kerangka manusia pada kertas gambar atau styrofoam, dengan alat dan bahan seperti kertas gambar atau styrofoam, pensil, dan pewarna.

Dengan langkah kerja sebagai berikut :

1. Menggambar pola rangka manusia dari kepala hingga kaki.

2. Tentukan dimana letak otot manusia tersebut lalu berikan warna yang  

    berbeda pada tiap-tiap jenis otot.

3. Berikan keterangan setiap warna yang berbeda untuk jenis ototnya.

Kalau sudah selesai kalian bisa mengirimkan tugasnya berupa foto dan kirim ke WA Bapak/Ibu Guru, kalian bisa minta bantuan Ayah atau Bunda untuk memfotonya ya.

Mari kita akhiri pemebelajaran hari ini dengan membaca doa.

Terima kasih. Sampai jumpa.


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta


Dokumen PJJ 29 Juli 2020

KELAS V

Tema  1. ORGAN GERAK HEWAN DAN MANUSIA

Subtema  2. MANUSIA DAN LINGKUNGAN

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan dampak positif dan negatif perilaku manusia terhadap alam dan mengidentifikasi jenis kenampakan alam dan buatan.

Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokaatuh. Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengair sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah mempelajari tentang sikap-sikap yang sesuai dan yang tidak sesuai dengan sila Pancasila.Perilaku yang sesuai dengan nilai Pancasila baik untuk kita lakukanbukan hanya kepada manusia tetapi juga dengan alam. Perilaku manusia terhadap alam juga berbanding lurus pada dampak yang ditimbulkan. Jika kita berperilaku baik terhadap alam hidup akan terasa nyaman, sebaliknya jika kita berperilaku buruk terhadap alam bencana akan melanda hidup kita.

Kalian, berkesempatan untuk berdiskusi dengan ayah, bunda untuk menuliskan contoh perilaku manusia terhadap alam dan dampak apa yang bisa ditimbulkan, baik positif atau negatif. Tuliskan dalam bentuk tabel seperti contoh berikut ini!

Setelah itu, minta bantuan orang tuakalian atau orang yang mendampingi belajar di rumah untuk memfotokan hasilnya.

Laporkan hasil pekerjaan kalian dengan mengirimkan foto tersebut ke Bapak/Ibu guru ya.

Kalian tahu tidak? Indonesia merupakan negara dengan wilayah daratan dan lautan yang sangat luas. Hal itu membuat Indonesia memiliki kenampakan alam yang beragam.Sehingga Kenampakan alam dibagi menjadi dua yaitu kenampakan alam alami dan kenampakan alam buatan. Untuk lebih jelasnya yuk kita lihat video pada tautan berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=vMUkkhmkmbU

Bagaimana videonya menarik bukan? Coba sekarang kalian tuliskan apa isi dari video tersebut? Kita sudah mengetahui tentang kenampakan alam dan buatan serta contohnya dari video tersebut!

Sekarang coba jawab pertanyaan-pertanyaan berdasarkan gambar berikut ini!


  1. Kenampakan alam apakah yang tampak pada gambar tersebut?
  2. Kenampakan buatan apakah yang nampak pada gambar tersebut?
  3. Apakah kenampakan alam itu?
  4. Apakah kenampakan buatan itu?
  5. Mengapa kita harus menjaga kelestarian lingkungan?

Tuliskan jawabanmu di buku tugas, dan kalau sudah selesai kirimkan hasilnya pada Bapak/Ibu Guru!

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil tulisanmu kemudian minta orang tuamu untuk memfotokan hasil pekerjaanmu dan mengirimkannya ke WA Bapak.Ibu Guru ya!

    Ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!




Dokumen Jumat, 24 Juli 2020

Tema  1. ORGAN GERAK HEWAN DAN MANUSIA

Subtema  2. MANUSIA DAN LINGKUNGAN

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat mempresentasikan hasil percobaan model alat gerak manusia, mengembangakan ide pokok menjadi paragraf.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita masih melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

 Anak-anak kita sudah pernah belajar sebelumnya dalam menentukan pokok pikiran setiap paragraf dari teks.  Kali ini kita akan mengembangkan ide pokok menjadi sebuah paragraf. Agar lebih paham bagaimana cara mengembangkan ide pokok menjadi sebuah paragraf. Yuk kita tonton video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=AArf32kSi84

Bagaimana videonya menarik bukan? Jika kalian kurang memahami kalian bisa bertanya kepada ayah/bunda atau bapak ibu guru kalian. Nah tugas kalian hari ini adalah mengembangkan gagasan pokok menjadi sebuah paragraf.

1.Ide Pokok : Bersepeda adalah olahraga kesukaanku

2.Ide Pokok : Aku bersepeda pada sore hari

3.Ide Pokok : Aku bersepeda bersama teman-temanku

4.Ide Pokok : Banyak manfaat bersepeda yang bisa kita rasakan.

Ayo, kalian kembangkanide pokok tersebut menjadi sebuah paragraf. Kalian bisa berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau anggota keluarga lain yang ada di rumah. Tuliskan pada buku tugasmu, Kalau sudah selesai kalian bisa mengirimkan tugasnya berupa foto ke WA bapak/ibu guru ya!

Kalian tahu tidak? Kita selalu menggunakan organ gerak saat beraktivitas. Salah satu contoh aktivitasnya adalah bermain sepeda. kita menggunakan tangan dan kaki sebagai organ gerak saat bermain sepeda. Kita dapat melakukan aktivitas karena adanya organ gerak berupa tulang dan otot. kita memiliki banyak tulang dalam tubuh yang saling berhubungan, sehingga tulang-tulang tersebut tersusun secara teratur dan membentuk rangka. Untuk lebih jelasnya yuk kita lihat video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=97Uz-nxJ3Tc&t=1s

Bagaimana videonya menarik bukan? Sekarang kalian jadi paham ya mengenal rangka pada manusia. Yuk, sekarang kita membuat model sederhana rangka manusia!Sebelum membuatnya kalian bisa lihat alat dan bahan yang dibutuhkan serta langkah-langkah membuatnya pada video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=uae3hsM4Sh0

Kalau sudah selesai kalian bisa mengirimkan tugasnya berupa foto dan kirim ke WA bapak/ibu guru, kalian bisa minta bantuan Ayah atau Bunda untuk memfotonya ya!


Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta.

Posting Komentar

0 Komentar